Find Us OIn Facebook

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup dengan titik kelemah 3,7% ke level 3.967,84 pada perdagangan saham Selasa (27/8/2013).

IHSG melemah diikuti indeks saham LQ45 melemah 3,83% ke level 651,87 dan indeks saham JII melemah 3,9% ke level 541,03. Sementara itu, indeks saham ISSI melemah 4,04% ke level 133,8. Seluruh sektor saham melemah pada perdagangan saham hari ini.

Sektor saham properti turun  tajam sekitar 7,01% ke level 339,95, sektor saham aneka industri melemah 5,39% ke level 995,26, dan sektor saham industri dasar melemah 4,93% ke level 423,39.

Saham-saham yang melemah pada perdagangan saham hari ini antara lain saham MLBI melemah 1,51%, saham HMSP melemah 6% ke level Rp61.000, saham GGRM melemah 4,22% ke level Rp34.000, saham GMTD melemah 12,75% ke level Rp6.500, saham INTP melemah 4,53% ke level Rp17.900, dan saham ICBP melemah 7,07% ke level Rp9.200.

Pada perdagangan saham hari ini, ada 35 saham menguat, 40 saham stagnan, dan 293 saham melemah. Total volume perdagangan saham sekitar 5,65 miliar saham dengan nilai transaksi perdagangan saham Rp5,66 triliun.

Post a Comment

أحدث أقدم