Find Us OIn Facebook

Jakarta - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melaporkan adanya gempa susulan terjadi dua kali di tempat yang hampir sama dari gempa 6.2 SR tadi siang, yaitu gempa dengan magnitude 5,5 SR dan 5.3 SR.

Gempa susulan itu sontak membuat warga panik berhamburan. Kabar tak sedap pun beredar, Gunung Api Burni telong dikabarkan akan meletus menyebar ke warga Aceh.

Staf Khusus Presiden Bidang Bencana Alam, Andi Arief meminta agar warga tidak panik mengingat status gunung tersebut masih normal. Menurutnya, berdasarkan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) status Gunung api Burni Telong masih dalam kondisi normal.

"Terhadap kepanikan yang muncul di masyarakat bahwa terdampak gempa Gunung Api Burni Telong meletus adalah tidak benar. Menurut kepala PVMBG tidak ada peningkatan aktifitas gunung itu dan dalam status normal," kata Andi Arief, Jakarta, Selasa (2/7/2013).

Sebelumnya beredar pesan singkat melalui Blackberry bahwa Gunung Api Burni Telong berstatus siaga 1 pasca gempa berkekuatan 6,2 SR menguncang Aceh, Selasa sore, pukul 14.37 WIB. Warga Aceh Tengah dan Bener Meriah yang tinggal di samping gunung tersebut diminta waspada.

Gunung Api Burni Telong adalah gunung berapi aktif yang terletak di Kabupaten Bener Meriah, sekitar 17 kilometer dari Takengon, Aceh Tengah. Ketinggiannya 2.624 meter di atas permukaan laut. Burni Telong termasuk dalam tipe gunung berapi strato.

Di balik pesonanya, Gunung Burni Telong adalah gunung berapa Aktif dan pernah meletus pada Tanggal 7 Desember 1924 menyebabkan kerusakan hebat lingkungan sekitarnya termasuk lahan pertanian dan perkampungan. [mes]

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama