Find Us OIn Facebook

Monexnews - Pada grafik harian, pola double-top, turunnya indikator Stochastic dan MACD dapat menyediakan tekanan penurunan bagi euro. Kenaikan terlihat terhenti dekat area batas bawah channel bullish sebelumnya. Sentimen bullish masih ada seiring euro masih diperdagangkan di atas Moving Average (MA) 50-100-200. Namun, euro perlu kembali diperdagangkan di dalam channel bullish untuk melanjutkan momentum kenaikan. Di lain pihak, penembusan support 1.3230 (harga terendah 13 Agustus) dapat memicu penurunan yang lebih dalam.
Dari sisi fundamental, keluarnya zona-euro dari jurang resesi telah memberikan sentimen positif terhadap mata uang tunggal Eropa. Meski demikian, investor tetap cemas dengan potensi pengurangan stimulus moneter Federal Reserve. Fokus hari ini lebih terpusat pada serangkaian data ekonomi AS nanti malam. Survei menunjukan inflasi dan klaim pengangguran AS, serta indeks manufaktur Philadelphia dapat isyaratkan masih rapuhnya pemulihan ekonomi AS. Ini dapat menambah sentimen positif terhadap euro.
Untuk jangka pendek, posisi long lebih sesuai dengan stop-loss 1.3170. 1.3345 dan 1.3400 (harga tertinggi 31 Juli dan 8 Agustus) adalah resisten. 1.3230 dan 1.3180 (harga terendah 13 Agustus dan MA 50) merupakan support.
Resistance Level : 1.3345, 1.3400, 1.3450
Support Level      : 1.3230, 1.3180, 1.3105
(Zulfirman Basir)

Post a Comment

أحدث أقدم